Manfaat Aromaterapi Lemongrass Inhalasi Terhadap Kecemasan Pasien Pra Pemasangan dan atau Pelepasan KB IUD

Authors

  • Resty Anggraeni Midwifery

DOI:

https://doi.org/10.36911/pannmed.v18i2.1626

Keywords:

Alat Kontrasepsi IUD, aromatherapi, Kecemasan

Abstract

Masalah utama Indonesia adalah tingginya pertumbuhan penduduk. Pemerintah berupaya menekan pertumbuhan dengan Program KB, Kebijakan pemerintah tentang KB mengarah pada pemakaian kontrasepsi jangka Panjang (IUD). Cakupan IUD di Indonesia masih sangat kecil karena pasien mengalami kecemasan saat akan dilakukan pemasangan. Aromaterapi adalah terapi pemulihan yang memanfaatkan minyak esensial berasal dari ekstrak tanaman yang dapat menurunkan kecemasan. Lemongrass merupakan salah satu jenis rempah yang berefek menenangkan sehingga dapat mengatasi kecemasan. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Aromaterapi Lemongrass Inhalasi Terhadap Tingkat Cemas pada Pasien Pra Pemasangan dan atau Pelepasan IUD. Design Penelitian menggunakan Pra experiment, rancangan One-Group Pra-Test-Post-Test Design. Jumlah Sampel 32 responden dengan metode purposive sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner, uji analisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil Penelitian ini berdasarkan penilaian skala cemas setelah diberikan intervensi menunjukkan responden tidak cemas mengalami penambahan yaitu 12 responden dan yang mengalami cemas berat 0 responden. Kesimpulan penelitian yaitu Asymp Sign (2-tailed) bernilai 0,000 dengan nilai 0,000 ? 0,05. Sehingga Ho ditolak dan H1 diterima, ada Pengaruh Pemberian Lemongrass inhalasi terhadap Tingkat cemas pada Pasien Pra Pemasangan dan atau Pelepasan KB IUD. Berdasarkan analisis disimpulkan tingkat cemas  dapat diturunkan bahkan dihilangkan dengan Teknik non farmakologi (Aromaterapi), salah satunya Aromaterapi Lemongrass yang memang terbukti menurunkan kecemasan

Downloads

Published

31-08-2023