PERANAN PENDIDIKAN KESEHATAN GIGI DALAM MERUBAH PERSEPSI KEPALA KELUARGA TERHADAP TINDAKAN PENCABUTAN GIGI DI DESA SIMODONG KECAMATAN SEI SUKA KABUPATEN BATUBARA 2016

Authors

  • Rawati Siregar Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Medan
  • Sondang Sondang Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Medan
  • Fitri Fitri Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Medan

DOI:

https://doi.org/10.36911/pannmed.v10i3.173

Keywords:

PKG, Persepsi Kepala Keluarga, Pencabutan Gigi

Abstract

Pendidikan kesehatan gigi (PKG) merupakan suatu sistem pendidikan nonformal bagi masyarakat dengan cara belajar sambil berbuat untuk mengubah perilaku mereka dari yang kurang menguntungkan menjadi menguntungkan terhadap kesehatan gigi dan mulutnya. Melalui kegiatan ini diharapkan mereka menjadi tahu, mau, dan mampu memecahkan berbagai persoalan yang dihadapi, baik secara sendiri maupun bersama, guna terus meningkatkan kesehatan gigi dan mulutnya sendiri serta keluarganya.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan pendidikan kesehatan gigi dalam merubah persepsi kepala keluarga terhadap tindakan pencabutan gigi di Dusun III Simodong Sei Suka Batubara.Metodologi penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan metode survey yang dilakukan dengan menghitung nilai persepsi kepala keluarga terhadap tindakan pencabutan gigi sebelum dan sesudah dilakukan PKG.Persepsi tentang tindakan pencabutan gigi dari 30 orang responden sebelum dilakukan PKG adalah 53,33% yang menyatakan takut cabut gigi dengan alasan karena ada efek samping kemata,misalnya mata menjadi rabun 90%, karena dapat mengganggu penampilan sebanyak 66,67%, takut akan darah yang keluar setelah pencabutan gigi 56,67%, takut karena adanya tindakan suntikan 50% , takut karena biaya yang mahal sebayak 33,33%. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa persepsi kepaa kelurga terhadap tindakan pencabutan gigi sebelum diberikan PKG di Dusun III simodong Kecamatan Sei Suka Batubara adalah buruk dan sesudah dilakukan PKG persepsi menjadi baik.

Downloads

Published

05-11-2018