PENTINGNYA VARIASI MAKANAN DALAM MENINGKATKAN KESEHATAN OPTIMAL PADA BALITA

Authors

  • Augriy Tampubolon Jurusan Gizi Poltekkes Medan
  • Feni Juni Asih Poltekkes Kemenkes Medan
  • Glory Angelica Marpaung Poltekkes Kemenkes Medan
  • Rosa Natalin Poltekkes Kemenkes Medan
  • Ruth Gracemasari Lumbanraja Poltekkes Kemenkes Medan

Keywords:

Variasi Makanan, Kesehatan Optimal, Pola, Food Variety, Optimal Health, Balanced

Abstract

Masa balita merupakan periode penting dalam tumbuh kembang anak yang membutuhkan asupan gizi yang seimbang dan memadai. Variasi makanan merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi pemenuhan gizi balita, karena dapat meningkatkan nafsu makan, ketersediaan zat gizi, dan kekebalan tubuh.(Hanim, 2020) Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pentingnya variasi makanan dalam pemenuhan gizi balita serta dampaknya terhadap pertumbuhan dan kesehatan balita Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kajian pustaka (literature review), yaitu mengkaji atau menelaah 8 artikel berdasarkan tujuan, metode dan hasil yang disajikan pada artikel. Semua artikel dipublikasi jurnal nasional dan internasional yang terindeks dengan rentang tahun 2013- 2023. Pencarian artikel menggunakan empat database yaitu Google Scholar, SINTA, PubMed, dan Scopus. Artikel dicari dengan mengunakan kata kunci Variasi Makanan Balita. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan 8 artikel yang dikaji, lima diantaranya menggunakan pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel masing masing 37, 99, 42, 525, dan 1.414 responden. Variasi makanan yang diberikan meliputi jenis, warna, rasa, bentuk, dan cara penyajian makanan. Variasi makanan tersebut berpengaruh positif terhadap pemenuhan gizi balita, yaitu meningkatkan asupan energi, karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral. Balita yang mendapatkan variasi makanan juga memiliki status gizi yang lebih baik, yaitu normal atau lebih (BB/U), dibandingkan dengan balita yang mendapatkan makanan yang monoton. Kesimpulan: Variasi makanan merupakan salah satu faktor penting dalam pemenuhan gizi balita. Ibu balita perlu meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya dalam memberikan makanan yang bervariasi kepada balitanya agar dapat mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.

Downloads

Published

2023-12-30